Selamat Datang

Selamat datang para pengunjung... Silahkan download formulir dan materi yang tersedia di blog ini.

Kamis, 03 September 2015

Seminar "DESIGN YOUR CAREER WITH SAP"


Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya bekerjasama dengan Moonsoon Academy menyelenggarakan seminar dengan tema "Design Your Career with SAP".
Seminar ini akan mengulas tentang serba-serbi SAP dan peluang karir di dunia ERP. Saat ini, SAP adalah salah satu software ERP (Enterprise Resouces Planning) yang paling terkenal. SAP telah digunakan lebih dari 65% oleh perusahaan yang mengaplikasikan ERP.



Seminar ini akan diadakan pada
tanggal : 21 September 2015
waktu : 09.00 - 12.00
tempat : Auditorium A Lantai 2, Universitas Katolik Widya Mandala (Kampus Kalijudan), Jalan Kalijudan 37.

Keynote speaker dalam acara ini adalah Mr. Tan Soon Leon. Beliau adalah SAP Education Partner Manager South East Asia.

Seminar ini juga merupakan preview bagi mahasiswa UKWMS maupun universitas lain yang ingin mengambil program sertifikasi SAP di Jurusan Teknik Industri Universitas Katolik Widya Mandala. Mahasiswa akan mendapatkan informasi bagaimana proses sertifikasi SAP tersebut.

Seminar ini terbuka untuk mahasiswa jurusan
Finance & Accounting, Informatics Engineering, Information System, Business/ Management, dan Industrial Engineering.

Bagi mahasiswa UKWMS seminar ini GRATIS dan untuk mahasiswa universitas lain dikenakan commitment fee sebesar Rp. 20.000,-.

Fasilitas yang didapat oleh mahasiswa yang mengikuti seminar ini adalah snack dan sertifikat. Bagi mahasiswa UKWMS yang hadir juga mendapatkan poin kemahasiswaan.

Informasi lengkap serta registrasi dapat menghubungi:
Ivan
HP : 0818507566
Email : ivangunawan@ukwms.ac.id

Selasa, 25 Agustus 2015

Guest Lecture by Mrs. Tran Thi My Dung (Vietnam)

Welcome to Surabaya, Welcome to UKWMS Mrs. Tran Thi My Dung!

For the next three weeks, students are going to get lecture from Mrs. Tran Thi My Dung. She is an expert in Supply Chain Management. She is one of the Can Tho University lecturers. Can Tho University is one of the top 5 university in Vietnam.

On August 19th, 2015, she gave a guest lecture for all Industrial Engineer candidates (from freshman to senior students). She explained about Vietnam, Can Tho, and especially Can Tho University. She always interacted with all students by using English. Because we didn't understand vietnamese, right?
To introduce Vietnam closer to all students, she wore a beautiful national dress of Vietnamese.
 

Mrs. Tran Thi My Dung also brought souvenirs from Vietnam for all of the UKWMS Lecturers. How sweet it is!


Her supply chain management class is very interesting too. When she is in the class, she often challenges the students with some attractive games to refresh them or to give them better understanding with the lecture.


Rabu, 15 Juli 2015

Lowongan Kerja Mahasiswa Teknik Industri


Kesempatan untuk berkarir di PT Forisa Nusapersada :

1.       Unit Head Warehouse ( Male, at least Bachelor’s degree, any field. At least 1 year experience, work in shift system)
2.       Unit Head Quality Control ( At least Diploma degree, Chemistry, Chemical Engineering, Food technology or equivalent. Fresh graduate are welcome, work in shift system )
3.       PDCA Staff ( At least Bachelor’s degree, Computer Science, Industrial Engineering or equivalent. Fresh Graduate are welcome )
4.       Planner PPIC ( At least Bachelor’s degree, Industrial Engineering. At least 2 years experiences )
5.       Production Supervisor ( Male, at least Bachelor’s degree, Industrial or Chemical Engineering, Food Technology or equivalent. At least 2 years experiences, work in shift system )

Informasi lebih detail mengenai perusahaan dapat dibrowse di http://www.forisa.co.id/, sedangkan mengenai kesempatan berkarir untuk posisi tersebut di atas dapat menghubungi Ibu Filinia by email : filinia@forisa.co.id.

Rabu, 27 Mei 2015

Lulusan Teknik Industri untuk Bangun Negeri


Kebutuhan Sarjana Teknik Industri semakin meningkat dari hari ke hari. Ekonomi suatu negara bisa tumbuh pasti dikarenakan oleh kemajuan industrinya. Ketika industri maju, pasti butuh tambahan sumber daya manusia. Seorang sarjana teknik industri pasti yang paling dicari ketika adanya peningkatan pertumbuhan industri dan peningkatan investasi. Selalu persiapkan diri anda untuk saat itu.

Kamis, 21 Mei 2015

Desain Ergonomic Product 2015



Jaman sudah berubah. Segala sesuatunya berubah semakin cepat. Tuntutan semakin banyak. Apa yang harus kita lakukan agar dapat bertahan di jaman yang penuh tantangan ini? INOVASI adalah salah satu jawabannya.

Jurusan Teknik Industri UKWMS melakukan terobosan  untuk mengaktifkan sel-sel inovasi mahasiswanya. Bagaimana caranya? HMJ-TI berinisiatif menyelenggarakan acara lomba yang diberi judul "Desain Ergonomic Product". Pesertanya berasal dari mahasiswa angkatan 2013-2014. 13 Tim bertanding pada tanggal 8 dan 20 Mei 2015, menyajikan perbaikan rancangan produk yang diangkat dari masalah sehari-hari.

Be a Successful Project Manager

Seringkali jika ada suatu pekerjaan yang sifatnya project dan anak TI ditanya "Siapa yang mau jadi project managernya?" Biasanya tidak ada yang mau. Atau malah tunjuk-tunjukan. Alasannya banyak. Yang ini lah yang itu lah.... Kenapa begitu?


Project sudah identik sebagai suatu aktivitas yang kompleks. Punya banyak konstrain (waktu, sumberdaya, deliverable, dll). Harus buat report ini itu. Keputusan ini itu. Dan yang lebih mengerikan lagi adalah mengendalikan SDMnya. Itu yang seringkali menghantui pikiran seorang calon project manager. Trus bagaimana? Berarti seorang project manager haruslah orang yang berkharisma, tegas, berwibawa, memiliki jiwa leadership, cerdas, cermat, efisien, produktif, dll dong...
Jika kita hanya menunggu orang dengan kualifikasi tersebut yang dapat menjadi project manager, maka mungkin project tersebut akan terjadi 10 tahun, 20 tahun, 30 tahun lagi.

Jumat, 17 April 2015

18 Tahun Jurusan Teknik Industri UKWMS Berkiprah


Proficiat! Tahun ini Jurusan Teknik Industri UKWMS telah genap berusia 18 tahun. 18 tahun bukan usia anak kecil lagi. 18 tahun merupakan usia remaja yang lagi semangat-semangatnya; sedang berapi-api mengejar mimpi; penuh  dengan ide-ide kreatif, jenius, inovatif.. 18 tahun adalah usia seseorang yang dianggap telah layak memasuki gerbang kedewasaan. 18 tahun adalah usia dimana karakter mulai terbentuk. Mulai menemukan jati diri, dan bla bla bla.... Masih banyak harapan untuk seseorang di usia 18 tahun. Semoga itu juga yang terjadi untuk Jurusan Teknik Industri UKWMS.

Certified SAP Training

Wow! Jurusan Teknik Industri UKWMS telah berhasil mengadakan pelatihan paling bergengsi saat ini. Pelatihan yang benar-benar aplikatif untuk dunia industri. Pelatihan apa itu? Pelatihan pengoperasian software SAP.

Senin, 06 April 2015

Tambah satu lagi Prestasi Mahasiswa TI...

Tahun  ini Jurusan Teknik Industri mengirimkan wakilnya dalam ajang lomba ON-MIPA 2015...

Selamat kepada Merrynda (angkatan 2012)! 
Atas keberhasilannya lolos seleksi Tahap II ON MIPA - PT 2015 di Institut Teknologi Nasional Malang. 

Sebagai informasi :

ON-MIPA adalah event bergengsi tahunan yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (DIKTI), Kementerian Pendidikan Nasional. ON-MIPA merupakan lomba matematika dan ilmu pengetahuan alam untuk mahasiswa. Seleksinya sendiri dilaksanakan dalam tiga tahap, yaitu tingkat perguruan tinggi, tingkat Kopertis (wilayah), kemudian tingkat nasional.
Soal yang diujikan dalam lomba ini dapat dikatakan cukup berbobot karena diambil dari level S2 yang telah diramu agar dapat dijawab oleh mahasiswa S1 dan ada beberapa soal diambil dari soal-soal Olimpiade Internasional.

Silahkan tunggu update selengkapnya untuk berita ini segera..........  

Senin, 30 Maret 2015

Etika Komunikasi dan Presentasi

DINAMIS! Itulah kata yang harus melekat pada seorang sarjana teknik industri. Dimanapun field-nya selama masih berkutat dalam dunia industri, seorang sarjana teknik industri harus sanggup beradaptasi dengan baik. Melalui pertimbangan tersebutlah, Jurusan Teknik Industri Unika Widya Mandala secara khusus mengundang Ibu Theresia Intan Putri H., S.Sos, M.I.Kom dari Fakultas Ilmu Komunikasi UKWMS untuk memberikan semi workshop kepada mahasiswa angkatan 2011 dan 2012 tentang etika komunikasi dan presentasi.